Parepare — Walikota Parepare Taufan Pawe membuka secara resmi pelatihan dasar (Latsar) CPNS Pemerintah Kita Parepare, Kamis (22/8/2019) di Kota Parepare. Sebanyak tiga angkatan peserta Latsar CPNS Parepare mengikuti pembukaan secara hikmat. Walikota Parepare Taufan Pawe dalam sambutannya meminta kepada seluruh peserta Latsar CPNS untuj mengikuti seluruh tahapan pembelajaran saat pelatihan berlangsung.
Sementara kepala BPSDM Sulsel Ir. Imran Jausi M.Pd mengatakan bahwa saat ini ada Perbedaan pelaksanaan prajabatan (Latsar) yang dulu dan sekarang. “Yang lalu diharapkan bagi peserta adalah Ilmu sedangkan diklat latsar mengacu pada nilai nilai PNS ANEKA yakni Akunatbilitas, Nasionalisme, Etika publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi,” ujar Imran. Selain itu, di BPSDM Sulsel ada Rangkaian kegiatan peserta latsar yang dilaksanakan di luar jadwal pembelajaran antara lain belajar mengaji donor darah bagi peserta latsar.
Selain ilmu dan integritas, pelaksanaan Latsar di BPSDM juga mengajarkan peserta Latsar mengerti akan keikhlasan dan saling bantu. “The power of giving, ada donor darah setiap angkatan latsar yang kami gelar di BPSDM,” ujar Imran.